Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Doktor Ilmu Syariah

Acara penutupan AL Prodi S3 Ilmu Syariah secara daring
ASESMEN LAPANGAN AKREDITASI PRODI DOKTOR ILMU SYARI’AH
Program Doktor Ilmu Syaria’ah Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta melaksanakan asesmen lapangan (AL) akreditasi secara daring dari BAN-PT tanggal 12-13 Oktober 2022. Bertindak sebagai asesor adalah Dr. Hj. Suqiyah Musafa’ah, M.Ag, dari UIN Sunan Ampel Surabaya dan Dr. Syahrul Adam, M.Ag, dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan AL ini dibuka secara resmi oleh Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Prof. Dr.phil. AL Makin, M.A pada hari Rabu, 12 Oktober 2022, jam 08.30. Seluruh pimpinan univeristas, pimpinan fakultas dan pasca sarjana di lingkungan UIN Sunan Kalijaga, pimpinan unit dan lembaga, pimpinan Fakultas Syari’ah dan Hukum, Kaprodi dan Sekprodi di lingkungan Fakultas Syari’ah dan Hukum, para asesor di lingkungan UIN Sunan Kalijaga, para auditor LPM UIN Sunan Kalijaga, Kabag, Kasubag, dan tenaga kependidikan Fakultas Syariah dan Hukum, Para Guru Besar, dosen, mahasiswa Program Doktor Ilmu Syari’ah mengikuti proses AL ini, baik secara luring maupun daring.
Para asesor mengkonfirmasi data-data yang ada dalam Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) dan Laporan Evaluasi Diri (LED) yang disusun oleh Tim Akreditasi dan disubmit ke BAN-PT sejak bulan Juni 2021 yang lalu. Konfirmasi data tersebut meliputi: analisis kajian terhadap faktor eksternal dan internal, kriteria visi misi tujuan dan strategi, tata pamong, tata kelola dan sistem penjaminan mutu, mahasiswa, sumber daya manusia, keuangan, sarana prasarana dan kerjasama, pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan luaran capaian Tri dharma Perguruan Tinggi. Pimpinan Fakultas Syari’ah dan Hukum, Ketua Prodi dan Sekretaris Prodi memberikan penjelasan kepada para asesor terkait dengan data yang disampaikan dalam LKPS dan LED.
Disamping mengkonfirmasi data dengan bukti dokumen, para asesor juga melakukan wawancara dengan pihak dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan. Wawancara dilakukan seputar kinerja, pelayanan dan harapan para dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan untuk kemajuan Prodi Doktor Ilmu Syari’ah.
Kegiatan AL ini ditutup pada hari Kamis, 13 Oktober 2022, mulai pukul 14.30. Para asesor memberikan catatan rekomendasi penting yang perlu ditindaklanjuti oleh Prodi dan Fakultas untuk peningkatan mutu akademik di Prodi Doktor Ilmu Syari’ah. Beberapa catatan tersebut antara lain: (1) perlunya menyediakan ruang bimbingan bagi mahasiswa yang representatif, sehingga konsultasi antara dosen dengan mahasiswa dapat berjalan dengan nyaman; (2) Prodi perlu melakukan matrikulasi bagi mahasiswa yang berasal dari Prodi yang tidak linier dengan keilmuan Syari’ah; (3) Rencana strategis Fakultas harus disusun lebih teknokratis dengan menyajikan penjelasan yang lebih luas dari pedoman yang diterbitkan oleh BAN PT; (4) kolaborasi antara dosen dengan mahasiswa dalam penelitian maupun pengabdian kepada masyarakat perlu ditingkatkan. Fokus utama Pogram Doktor adalah menghasilkan riset dan publikasi, sehingga penelitian dan pengabdian kolaboratif mutlak di perlukan.
Kegiatan AL Prodi Doktor Ilmu Syariah ditutup oleh Wakil Rektor II, Prof. Dr.phil. Sahiron, M.A. Dalam sambutan penutupannya, wakil rector menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim asesor yang sudah memberikan catatan penting bagi pengembangan dan peningkatan kualitas mutu akademik di Podi S3 Ilmu Syari’ah khususnya dan bagi Fakultas Syariah dan Hukum secara umum.